Industri kosmetik berkembang sangat pesat. Permintaan produk kosmetik dengan berbagai variasi misalnya klasifikasi umur dan jenis produk (facial wash, serum, krim pagi, krim malam, dll.) pun ikut meningkat, mengingat wanita sudah ulai aware dengan masalah dan solusi kulit mereka.
Kosmetik premium pun ikut meningkat terutama dikalangan kelas menengah di negara-negara berkembang.
Lingkup industri kosmetik dari mulai klinik anti-aging, aromaterapi, klinik spa, toko kosmetik, salon kecantikan hingga make-up artist.
Jika anda berencana membuka bisnis kosmetik, anda harus memperhatikan poin-poin berikut, yakni:
1. Regulasi
Anda harus paham dengan regulasi-regulasi mengenai bagaimana membuka bisnis kosmetik, bahan-bahan yang dilarang oleh Badan POM atau prosedur memasarkan kosmetik anda.
2. Fokus Produk
Pilih fokus produk apa yang ingin anda jual. Anda mungkin punya perhatian khusus mengenai satu isu, misalnya against animal testing, atau anda sangat menyukai produk pewarna (lipcream, lipstick, lip lacquer).
Untuk mengawali bisnis anda, usahakan untuk fokus terhadap satu konsep terlebih dahulu sebelum anda expand ke jenis produk yang lain. Hal ini agar anda bisa lebih fokus terhadap produk anda, dari mulai target pasar yang anda jangkau, formulasi produk hingga strategi pemasaran yang kreatif.
3. Gunakan Logo yang Menarik
Konsumen akan mengenal bisnis dan produk anda melalui logo, iklan, produk dan pelayanan terhadap konsume yang anda berikan. Anda bisa menggunakan graphic designer untuk membuat desain logo, atau anda bisa melakukannya sendiri.
4. Product Development
Biasanya disebut Research Development Team. Fungsinya untuk membuat dan membantu anda untuk mengembangkan produk agar aman diperjual belikan dan dikonsumsi.
Menemukan ahli research development memang tidak mudah. Kebanyakan ahli research development menggunakan formula yang sudah ada sebelumnya.
5. Pendanaan
Satu lagi yang harus dipertimbangkan dan yang paling penting yaitu masalah pendanaan. Pendanaan ini sangat penting untuk memulai bisnis anda.
Anda harus mempertimbangkan segala kemungkinan pengeluaran yang akan terjadi. Pembelian bahan mentah, alat produksi , distribusi hingga pemasaran.
Jangan lupa pertimbangkan pendanaan untuk biaya-biaya tak terduga diluar apa yang sudah anda list.
Untuk memulai bisnis kosmetik memang tidak mudah, PT. Gizi Indonesia merupakan jasa maklon kosmetik halal dengan lokasi di Bogor.
PT Gizi Indonesia berkomitmen untuk selalu menggunakan bahan dasar aktif alami.
Karena Gizi Indonesia meyakini bahwa alam sudah menyediakan bahan baku untuk mendapatkan kulit yang sehat, perusahaan mengolah bahan baku tersebut agar memberikan hasil yang maksimal untuk kulit yang sehat.
PT Gizi Indonesia sudah menerapkan standar produksi yang berpedoman CPKB (Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik) dari Badan POM yang selalu diperbarui setiap 6 (enam) bulan dan sertifikat Halal.
Dalam setiap tahapan produksi mulai dari penimbangan, pengadukan, pengisian hingga pengemasan, perusahaan selalu mengutamakan kualitas produk.
Produk yang sudah diproduksi PT Gizi Indonesia antara lain skincare seperti body scrub, pembersih wajah, masker wajah, krim wajah dan lain-lain. Untuk kosmetik antara lain lipcream, liptint, foundation, bedak tabur dan lain-lain.
Selain produk kecantikan dan perawatan badan untuk wanita, PT Gizi Indonesia juga bisa membuat produk perawatan untuk laki-laki, misalnya pomade.
Untuk segi desain logo dan produk, PT Gizi Indonesia menyediakan konsultasi apabila anda masih bingung untuk menentukan jenis produk apa dan desain produk seperti apa yang anda inginkan.
Sebelum masuk dalam tahap produksi masal, ahli Gizi Herbal Research selalu melakukan penelitian dan pengembangan berkelanjutan untuk menemukan formulasi produk.
Serta pengembangan formula untuk produk yang sudah terdistribusi. Selain itu, PT Gizi Indonesia juga menerapkan untuk setiap tahapan pengujian tidak dilakukan pada binatang (no animal testing).
Jadi anda tidak perlu khawatir untuk memulai bisnis kosmetik anda, staff profesional PT Gizi Indonesia akan membantu anda untuk mendapatkan produk yang berkualitas.
Perusahaan mempunyai standar sendiri untuk proses produksi. Yakni ruangan produksi harus selalu steril dan higenis. Semua pegawai yang keluar-masuk ruangan produksi, harus mengenakan atribut khusus.
Memang tidak mudah untuk memilih perusahaan maklon kosmetik yang cocok untuk anda, namun PT Gizi Indonesia memiliki komitmen untuk selalu berbisnis yang juga bertanggung jawab dengan lingkungan dan komunitasnya.
Dengan menggunakan jasa maklon kosmetik halal, diharapkan bisnis dan produk anda akan aman untuk digunakan untuk konsumen anda.
Karena secara regulasi, PT Gizi Indonesia menggunakan peraturan yang sesuai dan menggunakan bahan-bahan dasar aktif yang aman untuk digunakan.
Untuk info lebih jelas, anda bisa konsultasikan produk anda dengan staff ahli kami.